Pementasan Sekehe Gong Anak-anak dan Remaja Desa Busungbiu

BUSUNGBIU 30 Mei 2018 09:44:01 WITA

Bertepatan dengan Hari Raya Galungan yang jatuh pada tanggal 30 Mei 2018 (Buda Kliwon Dungulan) masyarakat Desa Busungbiu setelah melakukan persembahyangan dimasing-masing merajan dilanjutkan dengan melaksanakan persembahyangan di Pura Puseh Desa dan Pura Dalem Busungbiu.

Dalam kesempatan ini Sekehe Gong Anak-anak dan Remaja Desa Busungbiu dipentaskan di Pura Dalem Desa Busungbiu, didampingi oleh Bapak Perbekel,Jro Kelian Adat Desa Busungbiu,Kelian Banjar Dinas Kelod, Kelian Banjar Adat serta prajuru Desa Busungbiu. Pementasan berlangsung selama 1 jam sebelum acara persembahyangan dimulai.

Sekehe Gong Anak-anak dan Remaja Desa Busungbiu terbentuk dari anak-anak dan Remaja Desa Busungbiu yang berasal dari 3(tiga) Banjar yang ada di Desa yaitu Banjar Kaja,Banjar Tengah, dan Banjar Kelod. Dan rata-rata umur sekehe gong ini masih belasan tahun dan ada juga yang masih menempuh pendidikan Sekolah Dasar(SD).

Masyarakat yang menyangksikan sekehe gong ini memberi apresiasi karena dengan adanya sekehe gong remaja memberikan dampak positif bagi anak-anak yang ikut dalam sekehe serta membangun nama baik desa sendiri. Diharapkan Sekehe Gong ini terus berkarya dalam Seni agar mampu menjadi kebanggaan dari desa.

Komentar atas Pementasan Sekehe Gong Anak-anak dan Remaja Desa Busungbiu

BUSUNGBIU 04 Juni 2018 09:51:54 WITA
suksma Om Pipit tetep dipantau ya...
Pipit 30 Mei 2018 10:17:26 WITA
Selamat merayakan hari raya Galungan dan Kuningan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Kalender bali

Jam Digital

Perkiraan Cuaca

Lokasi Busungbiu

tampilkan dalam peta lebih besar