JOGED TEMPEKAN DUKUH TAMPIL MEMUKAU

28 Mei 2019 21:03:44 WITA

Kelompok Kesenian Joged Tempekan Dukuh itulah nama yang 2017 lalu diresmikan oleh Perbekel Desa Busungbiu Ketut Suartama. Senin, 27 Mei 2019 kemarin Joged yang berlokasi di Tempekan Dukuh Banjar Dinas Tengah Desa Busungbiu ini telah menampilkan penampilan terbaiknya  dalam pagelaran Parade Seni Budaya Gita Merdangga Shanti V ini. Para pengunjung yang hadir dalam Parade Seni Budaya yang bertemakan Patemoning Pangider Bhuana pun dibuat terpukau akan penampilan yang disuguhlan oleh Kelompok Kesenian Joged lokal Desa Busungbiu ini.

 

Dari pantauan di lokasi Pukul 21.27 Wita penabuh joged memulai tabuh pertamanya. Pengunjung yang hadirpun seakan terhipnotis oleh alunan gambelan yang ditunjukan oleh para penabuh yang berjumlah 26 orang tersebut. 6 menit berlalu dari tabuh pertama, giliran penari joged yang akan menampilkan penampilan yang tak kalah memukau, penari yang berjumlah 4 orang itupun berhasil menarik perhatian pengunjung parade budaya yang bertempat di lapangan umum Natha Praja Kecamatan Busungbiu. Pengunjung yang hadirpun seakan enggan beranjak dari tempatnya duduknya, 2 jam waktu tampil yang diberikan kepada kelompok kesenian joged ini, warga masyarakat yang hadir masih setia menyaksikan penampilan kelompok kesenian joged tempekan dukuh ini. Perbekel Desa Busungbiu Ketut Suartama yang hadir untuk menyaksikan kelompok kesenian joged dari desanya itupun mengungkapkan rasa bangganya kepada kelompok kesenian ini demikian pula rasa terimakasihnya kepada warga masyarakat yang sedemikian antusiasnya. Perbekel yang mendapat jawatan pertama untuk mengibing (menari bersama joged ) ini pun berjanji akan selalu mendukung kegiatan seni yang dilakukan masyarakatnya. "Suksema banget tiang Perbekel busungbiu sampaikan kepada masyarakat Desa Busungbiu maupun warga desa tetangga yang berkesempatan menonton joged ini" jelasnya "selaku Perbekel tiang bangga sekali, penampilan yang sangat baik telah ditampilkan" lanjutnya lagi

Di akhir sesi keterangannya Perbekel yang akan ikut berkompetisi dalam Pemilihan Perbekel tahun 2019 ini pun berharap agar bidang kesenian yang ada di Desa Busungbiu dapat lebih berkembang lagi " hapan saya agar seni budaya yangbada di Desa Busungbiu nantinya dapat berkembang bahkan dapat maju" terangnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Komentar atas JOGED TEMPEKAN DUKUH TAMPIL MEMUKAU

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Kalender bali

Jam Digital

Perkiraan Cuaca

Lokasi Busungbiu

tampilkan dalam peta lebih besar